Cara Download Video Reels Instagram, Bisa Tanpa Aplikasi!

Bagaimana cara download video reels Instagram tanpa aplikasi?

Selain TikTok, aplikasi Instagram juga sangat banyak digunakan oleh para pengguna smartphone di seluruh dunia.

Melalui aplikasi ini, kamu bisa menyimpan video reels yang diupload oleh pengguna lain. U

ntuk bisa melakukannya, kamu perlu mengetahui bagaimana cara download video reels Instagram dengan benar.

Bisakah Menyimpan Video Reels Tanpa Bantuan Aplikasi?

Banyak dari para pengguna yang berpikir bahwa download video reels instagram tanpa aplikasi itu hanyalah hoax belaka. Padahal kenyataannya, tidaklah demikian. Kamu bisa menggunakan situs khusus untuk  menyimpan reels video yang diinginkan. Bahkan situs-situs tersebut bisa kamu kunjungi secara gratis.

Reels sendiri merupakan video pendek yang bisa ditonton oleh sesama pengguna Instagram. Tak sedikit dari para pengguna mengaku merasa terhibur dan ingin menyimpan video tersebut di ponselnya. Jika kamu pun memiliki keinginan yang sama, maka berikut adalah cara download video reels Instagram yang dapat ditiru.

Cara Download Video Reels Tanpa Bantuan Aplikasi

Melihat reels orang lain, tiba-tiba terbesit keinginan untuk menyimpannya di galeri ponsel? Tentu tak masalah, karena kamu bisa melakukannya.

Berikut adalah 7 cara menyimpan video reels Instagram tanpa menggunakan aplikasi lain.

Simak ulasannya, ya!

1. Savefrom

Sudah sejak dulu, Savefrom.net selalu menjadi tempat untuk orang-orang yang ingin mengunduh video, baik itu di Instagram maupun Youtube. Menariknya, situs ini pun juga bisa digunakan untuk download video reels Instagram tanpa aplikasi yang paling efektif. Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Masuk ke aplikasi Instagram, lalu carilah video reels yang ingin kamu download.
  • Copy atau salin link video reels yang kamu sukai.
  • Kemudian, tutup tab Instagram dan buka Chrome ataupun Uc Browser.
  • Silahkan kamu tulis savefrom.net di kolom pencarian.
  • Tunggulah beberapa saat sampai layar ponsel memunculkan halaman utama dari situs.
  • Salin link reels yang sudah kamu copy tadi ke kolom yang tersedia.
  • Lanjutkan dengan klik tulisan Download.
  • Pilih kualitas video sesuai dengan keinginan.
  • Lalu, klik download agar video reels bisa tersimpan di ponsel.

2. Instadp

Cara download video reels Instagram yang kedua menggunakan Instadp. Sama dengan situs yang pertama tadi, Instadp juga memiliki fungsi untuk mendownload video-video dari sosial media, termasuk Instagram.

Instadp memiliki tampilan yang cukup elegan, karena desain websitenya menggunakan warna hitam. Selain itu, situs ini juga menyediakan beberapa fitur, seperti Profile Pictures Download, Instagram Videos Downloader, Instagram Photos Downloader, Instagram Reels Downloader, dan Instagram Stories Downloader. 

Referensi:

Berikut adalah langkah-langkahnya:

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah buka aplikasi Instagram, kemudian cari video reels yang ingin kamu download.
  • Apabila sudah menemukan videonya, silahkan kamu salin atau copy link dari video tersebut.
  • Tutup Instagram dan buka Chrome atau UC browser.
  • Tulis nama situsnya, yakni instadp.io.
  • Tunggulah sampai situs menampilkan halaman utamanya.
  • Jika tampilannya sudah keluar, perhatikan kolom yang ada di paling atas.
  • Copy atau tempel link dari video yang sudah kamu copy tadi di kolom tersebut.
  • Kemudian, klik Continue.
  • Lalu, klik lagi tombol Download.
  • Setelah itu, klik Download lagi pada ikon titik tiga untuk konfirmasi.
  • Tunggulah beberapa saat sampai prosesnya selesai.

3. Offmp3

Tak hanya kedua situs di atas yang bisa digunakan untuk download video reels Instagram tanpa aplikasi. Namun, Offmp3.com pun juga memiliki fungsi yang sama. Melalui situs ini kamu bisa menambah koleksi video reels dari Instagram. Untuk mencobanya, silahkan kamu ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi Instagram kamu melalui ponsel.
  • Silahkan cari salah satu video reels yang ingin kamu miliki.
  • Klik ikon titik tiga, lalu klik salin tautan.
  • Tinggalkan sebentar aplikasi Instagram kamu dan beralih ke Chrome ataupun UC Browser.
  • Buka situs offmp3.com.
  • Apabila halaman utama situs sudah muncul, kamu bisa salin link dari reels video tadi.
  • Klik tulisan Unduh, kemudian pilih tulisan Unduh mp4.
  • Kemudian, klik lagi tulisan Unduh sekarang, lalu klik ikon titik tiga.
  • Langkah terakhir, pilih Download dan tunggulah beberapa saat hingga video tersimpan dalam ponsel.

4. Insta Video Save

Menggunakan Insta Video Save juga bisa menjadi pilihan untuk mencoba cara download video reels Instagram. Tak jauh berbeda dari situs-situs yang dijelaskan, karena Insta Video Save juga memiliki kemampuan yang baik untuk membantu kamu memiliki salah satu postingan reels Instagram milik orang lain.

Kamu tidak membutuhkan waktu yang lama untuk bisa mendownload reels tersebut. Tidak percaya? Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Silahkan kamu buka aplikasi Instagram.
  • Cari reels video yang kamu inginkan dan copy linknya.
  • Buka Chrome atau UC Browser untuk membuka situs instavideosave.net.
  • Tunggulah sampai halaman utama situs muncul di layar ponsel kamu.
  • Paste link yang sudah kamu dapatkan tadi di kolom yang tersedia.
  • Setelah itu, tunggu thumbnail video muncul.
  • Kemudian, kamu bisa klik tulisan Download untuk menyimpan reels di ponsel.

5. Downloadgram

Cara download video reels Instagram yang kelima adalah menggunakan Downloadgram. Melihat namanya sudah bisa dipastikan kalau situs ini berfungsi sebagai tempat untuk mendownload video dan foto dari aplikasi Instagram. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Langkah pertama, bukalah aplikasi Instagram.
  • Cari video reels yang hendak kamu unduh di Instagram.
  • Salin link atau tautan dari video reels tersebut.
  • Kemudian, buka Chrome atau UC Browser 
  • Tulis downloadgram.org di kolom pencarian Google.
  • Setelah halaman utama tampil, kamu bisa paste link reelsnya pada kolom yang tersedia.
  • Klik Download untuk mengunduh video tersebut.
  • Tunggulah beberapa saat hingga proses download terselesaikan.

6. IG Downloader

IG Downloader merupakan situs yang bisa dimanfaatkan oleh para pengguna untuk mengunduh video reels. Tak sulit untuk menggunakannya, kamu hanya perlu melakukan beberapa cara download video reels Instagram berikut ini:

  • Bukalah aplikasi Instagram kamu dan temukan video reels yang sudah kamu incar.
  • Salin link video reels yang kamu temukan.
  • Bukalah igdownloader.com melalui Chrome ataupun UC Browser.
  • Apabila halaman utama situs sudah tampil, silahkan kamu paste link video reels tadi di kolom yang ada.
  • Kemudian, klik Download dan biarkan proses pengunduhan video selesai.
  • Cek di file penyimpanan pada ponsel.

7. iGram

Situs terakhir yang bisa dicoba untuk cara download video reels Instagram adalah iGram. Situs ini tidak hanya dapat membantu kamu mengunduh video, namun juga foto-foto dari Instagram. Berikut langkah-langkahnya:

  • Masuk ke aplikasi Instagram kamu.
  • Carilah video reels yang kamu inginkan.
  • Copy linknya dan buka igram.io melalui Chrome ataupun UC Browser.
  • Paste link tersebut di kolom Search yang tersedia.
  • Klik Download dan tunggulah beberapa saat.
  • Kemudian, klik Download MP4, lalu tunggu hingga prosesnya selesai.

Cara Download Video Reels Instagram Mudah Bukan?

Demikianlah penjelasan tentang cara download video reels Instagram yang mudah untuk kamu coba. Dengan adanya situs-situs ini, kamu tidak perlu memiliki aplikasi ketiga.

Dengan begitu, kamu dapat memenuhi koleksi video reels tanpa harus khawatir memori penyimpanan penuh.